MENOLAK SOEHARTO dianugerahi gelar pahlawan nasional

Angka Menolak Soeharto

600.000 nyawa yang dibunuh sepanjang 1965-1966;
10.000 lebih orang yang dibuang dan diasingkan ke Pulau Buru;
29.000 lebih orang yang dipenjara karena berhaluan komunis atau dituduh komunis;
Ribuan nyawa di Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, DIY, Lampung Sumatra Selatan, Sumatra Utara, Bali, Kalimantan Barat, dan Kalimantan Timur yang mati oleh operasi Petrus 1983-1985;
400 nyawa yang dibunuh pada peristiwa Tanjung Priok 1984;
Ribuan petani yang kehilangan sawahnya karena dipaksa jual seharga sebatang rokok per meter untuk lapangan golf, perkebunan konglomerat, atau properti kroni Orde Baru;
Petani yang dibunuh di Jenggawah, Nipah, Kedung Ombo;
6.000 lebih korban daerah operasi militer (DOM) di Aceh;
4.200 lebih anak yang menjadi yatim, piatu dan yatim piatu karena penerapan DOM di Aceh;
1.300 lebih perempuan yang kehilangan suami selama DOM di Aceh;
Satu bangsa Timor Leste yang diduduki Indonesia selama 24 tahun;
Mereka yang terpanggang, diperkosa, terbunuh, pada Mei 1998;
220 juta jiwa lebih penduduk Indonesia yang dipaksa membayar utang , dikurangi penikmat kekayaan Orde Baru, dan anggota partai politik yang masih setia mendukungnya ....

MENOLAK SOEHARTO dianugerahi gelar pahlawan nasional.

Related Posts by Categories



what is new today